Tutup pentil pada ban kendaraan selama ini menjadi komponen yang sering dianggap sepele. Pasalnya lokasinya yang susah dijangkau dan bentuk yang sangat kecil membuat benda ini jarang sekali mendapatkan perhatian.
Namun, jangan sampai salah, tutup pentil pada ban kendaraan adalah komponen yang mempunyai fungsi penting. Lantas, apa saja fungsinya bagi kendaraan? Simak ulasannya sebagai berikut.
Fungsi Tutup Pentil
Mengutip dari laman Liputan6, Sub Department Head Technical Service PT. Daya Adicipta Motora, Ade Rohman mengatakan jika fungsi utama dari sebuah tutup pentil adalah melindungi pentil dari kotoran, air dan benda asing.
Pasalnya, selama berkendara di jalan, kendaraan akan bertemu dengan berbagai medan jalanan sehingga memungkinkan debu, pasir, benda keras, dan kotoran-kotoran lain dapat masuk ke dalam pentil.
Selain itu, tutup pentil juga berfungsi sebagai pencegah kebocoran yang biasanya terjadi dari dalam ban. Maka dari itu kegunaan tutup pentil ini sangat penting untuk menunjang kenyamanan dalam berkendara.
“Sangat penting untuk menutupi lubang pentil dengan penutup pentil, khususnya di musim hujan karena lubang pentil dan bagian dalam ban mengandung bahan logam yang dapat berkarat atau mengalami korosi jika terpapar langsung oleh air,” ujar Ade Rohman yang dikutip dari Kompas.
Jenis-jenis Tutup Pentil
Selain memiliki fungsi sebagai pencegah kotoran untuk masuk ke dalam pentil ban, tutup pentil juga bisa mempunyai fungsi sebagai estetika atau sebagai pengidentifikasi angin ban atau tekanan udara di dalam ban.
Seperti misalnya tutup pentil standar biasanya terbuat dari plastik atau logam ringan. Sementara itu, tutup pentil yang digunakan untuk mengindikasikan isian nitrogen akan dibuat dengan menggunakan plastik berwarna hijau.
Selain itu, ada tutup pentil angin yang mempunyai mekanisme pelindung yang lebih baik dari debu dan kotoran dari luar. Tutup pentil jenis ini bisa menjaga tekanan udara yang stabil di dalam ban.
Terakhir, ada juga jenis tutup pentil kunci, yaitu tutup pentil yang didesain khusus agar penggunanya bisa melepas dan memasangnya dengan kunci khusus. Tujuannya agar dapat memberikan perlindungan ekstra dari pencurian.