10 Tips Fotografi Cuma Modal HP, Hasilnya Nggak Kalah dari Kamera

hasilkan foto ala pro dengan mengikuti tips fotografi hp berikut
0 0
Read Time:3 Minute, 54 Second

Bagimu yang ingin menghasilkan foto berkualitas tinggi tanpa harus membawa kamera DSLR yang berat, berikut adalah beberapa tips fotografi HP yang bisa dicoba. Sebab, zaman sekarang bikin foto ala fotografer semudah ngeluarin HP dan buka fitur kamera.

Cukup dengan modal mempelajari fitur-fitur bawaan kamera handphone dan kamu sudah dapatkan hasil jepretan cakep layaknya pro. Cocok banget buat yang mau serius menekuni fotografi handphone. Trus, gimana nih tips and tricknya? yuk simak berikut ini.

1. Tahu Spesifikasi Kamera HP

Hal pertama yang harus dilakukan sebelum menggeluti fotografi HP adalah cari tahu dan paham dengan spesifikasi kamera HP yang sesuai dengan kebutuhan.

Cari tahu berbagai istilah tentang spesifikasi kamera HP seperti berapa megapixel (MP) resolusi kamera HP tersebut, jenis lensa apa yang digunakan, apakah ada fitur-fitur kestabilan gambar seperi OIS/EIS, hingga kemampuan perekaman video yang dapat diambil.

Spesifikasi kamera HP yang akan digunakan tentu akan memengaruhi hasil dari foto maupun video yang akan dihasilkan.

Baca Juga: Begini Hasil Potret HP Samsung S24 Ultra Dipakai Nonton Konser

2. Sesuaikan Fokus dan Pencahayaan secara Manual

Salah satu cara membuat fotografi yang keren cuma modal HP yaitu bisa memahami bagaimana menyesuaikan fokus dan memanfaatkan pencahayaan secara manual.

Pengaturan fokus di HP sangat mudah, hanya tinggal mengetuk layar HP saja. Tak hanya fokus, di beberapa merk HP juga bisa mengatur pencahayaan setelah mengetuk fokus. Jika cahaya terlalu terang, gunakan fitur pengurangan cahaya. Begitu pun sebaliknya.

3. Memahami Komposisi Rule of Thirds

Rule of Thirds jadi salah satu yang harus dipahami untuk menguasai komposisi di fotografi. Prinsip ini akan membantu kamu untuk menghasilkan gambar yang seimbang dan menarik. Konsep yang membagi atas sembilan bagian yang sama besar yang ditempatkan pada garis atau titik perpotongannya.

Yang harus dipahami dalam Rule of Thirds adalah menempatkan subjek utama pada garis vertikal, menempatkan horizon pada garis horizontal jika ingin memotret pemandangan, dan memanfaatkan titik fokus di persimpangan garis kamera. 

4. Tahu Kapan Harus Menggunakan Flash dan Mode HDR

Fotografi menggunakan HP berbeda dengan menggunakan kamera professional. Ada beberapa bagian fitur di kamera professional tidak ada di kamera HP. Untuk itu, penting untuk tahu kapan harus menggunakan flash dan mode HDR.

Gunakan flash saat kekurangan cahaya untuk menyinari objek dekat. Sedangkan HDR digunakan saat kekurangan cahaya malam dengan kamera hp yang stabil.

5. Ambil Foto dari Beberapa Angle Berbeda

Angle foto akan berpengaruh terhadap hasil foto yang sesuai ekspektasi. Untuk mengambil gambar terbaik jangan lupa untuk ambil foto dari beberapa angle yang berbeda supaya dapet beberapa perspektif foto. 

Angle yang sudutnya rendah atau low angle akan membuat foto jadi lebih dominan. Sedangkan objek yang difoto sudutnya lebih tinggi atau high angle membuat foto jadi lebih fokus dan punya ciri tersendiri.

6. Dekati Objek dan Hindari Zoom In

Jika kamu tertarik terhadap foto human interest, maka tips yang paling pas adalah dengan mendekati objek tersebut. Penggunaan zoom in nggak disarankan karena akan berbeda kualitas dan fokusnya terhadap hasil foto. Apalagi foto yang diambil dengan pencahayaan yang kurang.

7. Memahami Adanya Shutter Lag saat Memotret Menggunakan Kamera HP

Fitur yang paling berbeda saat memotret dengan Hp dan kamera professional bisa dilihat dari saat memotret. Kamera HP memiliki shutter lag saat akan memotret jika dibandingkan dengan kamera professional. Hal ini terjadi karena adanya image processing dari kamera HP. Untuk mengurangi shutter lag, pastikan kamu mencari objek foto yang punya cahaya yang cukup, ya!

Baca Juga: Hadapi Era Digital, Ini 10 Fitur Kekinian yang Wajib Ada di Smartphone

8. Manfaatkan Tripod untuk Hasilkan Fotografi HP yang StabilĀ 

Tripod bisa jadi solusi untuk kamu yang takut dengan hasil foto yang buram atau miring. Sebagai aksesoris tambahan, kegunaan tripod ini memang cukup membantu banget. Walaupun memang akan jadi ribet untuk kamu yang suka memotret orang atau aktivitas yang banyak manusia.

9. Download Aplikasi Edit Fotografi HP

Tips fotografi HP yang tidak boleh tertinggal yakni mengunduh aplikasi edit foto. Aplikasi editing foto bisa membantu dalam menyempurnakan foto yang sudah kamu ambil. Biasanya aplikasi editing foto yang digunakan adalah Adobe Lightroom, Snapseed, dan VSCO yang sudah ada beragam fitur untuk mengatur cahaya, warna, hapus objek maupun retouching.

10. Editing Foto

Meskipun kamera HP saat ini sudah punya banyak fitur, namun tidak ada salahnya untuk menyempurnakan hasil foto dengan mengeditnya kembali. Tipsnya agar hasil fotonya makin kece adalah dengan tidak mengedit terlalu berlebihan seperti menaikkan atau menurunkan kontras, brighteness, saturasi, maupun ketajaman foto.

Baca Juga: 10 Tips Memaksimalkan Kamera Smartphone untuk Foto Ala Fotografer

Nah, itu adalah 10 tips fotografi menggunakan HP dan menghasilkan foto yang nggak kalah dengan kamera professional. Perlu diingat, bila ingin menggeluti fotografi handphone, tentu smartphone yang kamu punya perlu spesifikasi yang menunjangnya. Cari tahu rekomendasi dan review handphone di sini dan baca juga tips lainnya di brikmedia.id

About Post Author

Ali

Suka nulis, belajar nulis
Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *