Selain bus, kereta menjadi transportasi umum yang diminati banyak orang. Saat naik kereta, kita bisa menikmati pemandangan alam yang indah, makan di gerbong kereta, hingga istirahat dengan nyaman. Sayangnya, tidak sedikit orang salah memilih kursi kereta hingga berjalan mundur. Kamu termasuk tidak, nih?
Sebagai informasi, tidak semua kereta berjalan mundur. Bangku yang melawan arah biasanya terdapat di kelas ekonomi. Hal tersebut karena sudah sesuai dengan kereta ekonomi yang harganya terjangkau dengan beberapa fasilitas penunjang. Itulah mengapa, kita harus pintar-pintar memilih kursi yang berjalan sesuai arah kereta.
Pada artikel ini akan dibahas trik memilih kursi kereta agar tidak mundur. Simak baik-baik di artikel ini, yuk!
Tips Memilih Kursi agar Tidak Mundur
Memilih kursi kereta kelas ekonomi sebenarnya mudah saja, kok. Khususnya kalau kita paham di mana laju kereta, misal kereta menuju ke arah Surabaya atau Jakarta. Berikut adalah penjelasannya.
1. Gunakan Trik Angka Besar dan Kecil agar kursi kereta tidak mundur
Salah satu cara memilih kursi agar tidak mundur adalah menggunakan trik angka besar dan kecil. Misalkan saja, kamu akan menuju ke arah timur atau Surabaya, maka kamu bisa memilih kursi dengan nomor 12 ke atas.
Sementara, kamu bisa memilih kursi kereta dari nomor terkecil sampai nomor 12 kalau kamu mau pergi ke arah barat, seperti Jakarta. Percaya atau tidak, kebanyakan orang pakai cara ini berhasil, lo!
2. Pilih Nomor Genap dan GanjilÂ
Cara yang tak kalah penting adalah menyesuaikan nomor ganjil genap dengan laju kereta. Apabila kereta melaju ke arah timur, maka kamu bisa memilih nomor 1,3,5,7,9, dst. Sementara, kalau kamu mau melaju ke arah timur, kamu bisa memilih angka genap, seperti 2,4,6,8, dst. Meski, cara kedua ini tidak selalu akurat karena tergantung dari jenis kereta, kamu tetap bisa menjadikan referensi, ya!
Mengapa Kursi Ekonomi Tidak Bisa Diputar?
Mungkin kamu penasaran, mengapa kursi ekonomi tidak bisa diputar? Memang kelas ekonomi berbeda dengan kelas bisnis, eksekutif, maupun luxury, mengingat fasilitas dan harga yang ditawarkan berbeda. Kelas ekonomi adalah satu-satunya kelas kereta yang bisa menampung lebih banyak orang, sehingga kenyamanannya terbatas.
Seperti yang dilansir dari laman Kompas.com, Kahumas PT KAI Daop 1 Jakarta Eva Charunisa mengatakan jika kursi kelas ekonomi bersifat permanen dan memang tidak bisa diputar-putar. Untuk keperluan perawatan, kadang kala sering dilakukan perputaran arah kereta.
Itulah beberapa tips memilih kursi kereta agar tidak mundur. Apabila kamu ingin lebih nyaman atau pasti tidak mundur, ada baiknya kamu menaikan ke kelas bisnis atau eksekutif. Namun, kalau kamu mau mencoba cara-cara sudah Brikmedia.id sampaikan juga tidak masalah. Semoga bermanfaat, dan jangan lupa simak tips lainnya di Brikmedia.id , ya!